Wednesday, June 20, 2012

Sony Berondong Indonesia dengan 6 Smartphone Baru



SINGAPURA - Sebagai emerging market, Indonesia kini menjadi salah satu negara yang penting bagi Sony. Bukan hanya Sony, hampir seluruh brand mengincar Indonesia sebagai pasar potensial.


Head of SEA Market Sony Mobile Communications, Ola Lilja Molen mengatakan, "Indonesia dan Malaysia akan jadi pasar terpenting bagi kami. Kami meluncurkan dua produk untuk pasar tersebut."



Dua produk yang dimaksud Ola adalah Xperia Miro dan Tipo. Menurut Sony, Indonesia menjadi salah satu prioritas mereka dilihat dari sisi potensi. Pasalnya Indonesia merupakan salah satu negara yang memiliki jumlah populasi terbesar di dunia.



Senada dengan Ola, Corporate Vice President, CU South East Asia & Oceania Sony Mobile Communications, Matthew Lang mengungkap bahwa Indonesia merupakan prioritas Sony. 



"Indonesia adalah prioritas perkembangan pasar bagi Sony. Ini dilihat dari jumlah populasinya dan pertumbuhan pengguna smartphone," ujarnya.



Selain dua produk tersebut, pada kesempatan yang sama, Sony juga memperkenalkan 4 produk lain yang akan memberondong Indonesia. Keempatnya merupakan smartphone dengan kemampuan mutakhir. Keempat produk itu  rencananya akan diluncurkan di Indonesia pada kuartal ketiga tahun ini.



Xperia ion dibekali dengan dua kamera high definition (HD). Smartphone ini memiliki layar berukuran 4,6 inci dan merupakan yang paling besar di antara keluarga Xperia lain.



Sementara itu, Xperia go dan acro S bukan hanya tampil modis, melainkan juga dibekali daya tahan yang tangguh. Keduanya memiliki fitur anti air dan anti debu. Meskipun bukan dirancang untuk dibawa berenang, keduanya tetap bisa hidup meskipun tersiram air.



Kemudian, ada Xperia neo L yang mengunggulkan tampilan serta pengalaman gaming yang menawan.Smartphone ini merupakan kelanjutan dari Xperia neo V.


Tidak berhenti hanya di enam produk ini, rencananya juga akan ada sekira 6 produk lain lagi. Keenam produk ini, menurut Head of Brand and Channel Activation Sony Mobile Communications, Oky Gunawan, sekarang sedang digodog untuk menggenapi deretan smartphone Sony pada 2012 ini.

(amr)






SINGAPURA - Sebagai emerging market, Indonesia kini menjadi salah satu negara yang penting bagi Sony. Bukan hanya Sony, hampir seluruh brand mengincar Indonesia sebagai pasar potensial.


Head of SEA Market Sony Mobile Communications, Ola Lilja Molen mengatakan, "Indonesia dan Malaysia akan jadi pasar terpenting bagi kami. Kami meluncurkan dua produk untuk pasar tersebut."



Dua produk yang dimaksud Ola adalah Xperia Miro dan Tipo. Menurut Sony, Indonesia menjadi salah satu prioritas mereka dilihat dari sisi potensi. Pasalnya Indonesia merupakan salah satu negara yang memiliki jumlah populasi terbesar di dunia.



Senada dengan Ola, Corporate Vice President, CU South East Asia & Oceania Sony Mobile Communications, Matthew Lang mengungkap bahwa Indonesia merupakan prioritas Sony. 



"Indonesia adalah prioritas perkembangan pasar bagi Sony. Ini dilihat dari jumlah populasinya dan pertumbuhan pengguna smartphone," ujarnya.



Selain dua produk tersebut, pada kesempatan yang sama, Sony juga memperkenalkan 4 produk lain yang akan memberondong Indonesia. Keempatnya merupakan smartphone dengan kemampuan mutakhir. Keempat produk itu  rencananya akan diluncurkan di Indonesia pada kuartal ketiga tahun ini.



Xperia ion dibekali dengan dua kamera high definition (HD). Smartphone ini memiliki layar berukuran 4,6 inci dan merupakan yang paling besar di antara keluarga Xperia lain.



Sementara itu, Xperia go dan acro S bukan hanya tampil modis, melainkan juga dibekali daya tahan yang tangguh. Keduanya memiliki fitur anti air dan anti debu. Meskipun bukan dirancang untuk dibawa berenang, keduanya tetap bisa hidup meskipun tersiram air.



Kemudian, ada Xperia neo L yang mengunggulkan tampilan serta pengalaman gaming yang menawan.Smartphone ini merupakan kelanjutan dari Xperia neo V.


Tidak berhenti hanya di enam produk ini, rencananya juga akan ada sekira 6 produk lain lagi. Keenam produk ini, menurut Head of Brand and Channel Activation Sony Mobile Communications, Oky Gunawan, sekarang sedang digodog untuk menggenapi deretan smartphone Sony pada 2012 ini.

(amr)




No comments:

Post a Comment